Blogger Widgets Saya FARMASIS: CACAR, si benjolan bergelembung yang meninggalkan kenangan

Senin, 06 Juli 2015

CACAR, si benjolan bergelembung yang meninggalkan kenangan


            Postingan ini berdasarkan pengalaman ane semester 5 lalu, ane terkena cacar air men. 3 minggu ane tergeletak tidak berdaya di rumah. Cek per cek, awal mulanya ane demam. Pas besoknya timbul  benjolan berisi cairan. Kirain jerawat, ya udah dikasih cream anti jerawat. Lama-lama demam makin tinggi, nafsu makan berkurang, dan sakit kepala berkepanjangan. Lama-lama feeling ane kok langsung CACAR. Gaswat. Langsung saja ane browsing. Dan taraaaaaaa POSITIF CACAR.

Besok dan hari-hari berikutnya makin lama benjolannya makin banyak yaudah langsung capsus ke dokter. Dokter bilang sih boleh mandi, tapi berdasarkan mitos beredar kagak boleh mandi jadilah selama 3 minggu saya tidak mandi. Keluarga tidak mengizinkan sama sekali. Jadinya hanya lulur kunyit dan masker jagung. Karena tergeletak selama 3 minggu dan takut bekasnya bopeng jadilah kerjaan tiap hari itu cuman browsing all about cacar air alias chiken fox. Ini nih kesimpulan hasil browsing saya tentang cacar air. Check This out.
a.        Pada cacar air akan terbentuk lepuhan kulit kecil berisi cairan. Lepuhan ini mengikis lapisan epidermis kulit. Lapisan ini akan kembali apabila selama penyembuhan keringnya luka tidak dikelupas secara paksa. Saat sisa cacar yang kering mengelupas sendiri maka lapisan dibawahnya telah kembali. Apabila sebelum mengelupas sendiri , sisa luka keringnya dikelupas paksa maka lapisan epidermis belum terbentuk lagi. Apabila keadaan kolagen buruk akan menimbukan bekas parut cekung. Pada anak -anak dengan sinteas kolagen yang baik biasanya bekas ini akan hilang dalam waktu sebulan, tapi pada orang dewasa akan cenderung menetap. Jadi hati-hati jangan sembarang korek-korek yaw. Karena akan meninggalkan lekukan yang dalam. Orang bilang sih namanya si “bopeng”.


b.        Orang beranggapan bahwa lekukan bekas cacar bisa disembuhkan menggunakan bioplacenton. Itu juga yang teman ane anjurkan, tetapi Referensi medis mengatakan lekukan tersebut memang agak sulit untuk dihilangkan. Namun Indikasi utama pemberian bioplacenton yaitu untuk luka bakar, bukan untuk menghilangkan lekukan yang terjadi karena cacar.  Disarankan untuk bertemu dokter spesialis kulit untuk diperiksa, sedalam apa lekukan tersebut supaya dapat diketahui apakah bisa dihilangkan dengan salep tertentu atau diperlukan tindakan medis.


c.        Jangan pake kipas angin nak yah. Ampun, nek Panas. Jangan mandi yah. Kalimat ini berulang kali nenek ane katakan. Padahal saya orangnya cepat keringatan. Cek di cek, pake kipas angin Tidak apa-apa, cacar air akan menular apabila bentol berisi air tersebut pecah atau terkena bekas kelupasan lukanya bukan lewat angin. Tetaplah jaga kebersihan dan higienitas diri , tetaplah mandi . Namun pisahkan air/kamar mandi anda dengan orang lain di lingkungan anda agar tidak menular. Tunggulah bentol berair tersebut kering sendiri, jangan sampai pecah dan jangan kelupas lukanya karena akan meninggalkan bekas parut yang dalam.
d.        Jika di ingat-ingat, waktu kecil ane memang tidak pernah kena cacar. Jadilah pas gede tu baru kena. Katanya Cacar air hanya terjadi sekali seumur hidup. Umumnya, seseorang memang hanya akan menderita cacar air sekali karena ketika pertama kali terkena cacar air, tubuh sudah membentuk sistem kekebalan dari virus tersebut. Ketika virus cacar kembali datang, tubuh sudah siap sehingga dapat langsung dirusak oleh sistem pertahanan tubuh. Namun, tidak tertutup kemungkinan ada orang yang menderita cacar air lebih dari sekali namun dalam jumlah yang sedikit.

e.        Penderita cacar tidak boleh mandi. Larangan bahwa penderita cacar air tidak boleh mandi, biasanya ditujukan ketika cacar mulai pecah. Padahal, yang benar justru sebaliknya. Ketika cacar air mulai pecah, penderita dianjurkan untuk mandi demi menjaga tubuh tetap terjaga kebersihannya dan terhindar dari rasa gatal. Sebab, gelembung berisi nanah yang pecah itu bisa menjadi tempat berkembang biak bakteri dan menimbulkan infeksi kulit. Mandi air hangat yang dicampur larutan antiseptik bisa menghindarkan kemungkinan ini, dan membuat tubuh penderita cacar lebih segar
f.          Waktu kena cacar, nenek ane sering bikin masker jagung, supaya cepat kering. Yang satu ini gak sepenuhnya benar. Jagung mengandung lemak nabati dan asam folat yang bisa menyembuhkan luka yang timbul akibat cacar. Tapi, kalo pembuatan bedak jagung itu gak steril, bakterinya malah bisa masuk ke dalam kulit dan memperparah cacar.

g.        Awal divonis, kakak ane lansung bikin ramuan kasumba turate atau kasumba bugis. Ramuannya yaitu Satu sendok teh kasumba turatea kering direbus dengan 200 ml air, disaring dan dinginkan. Setelah dingindicampur dengan air kelapa hijau karena cara kerjanya yang sinergis melawan penyakit cacar air. Warnanya yang kuning atau kemerahan tanpa rasa. Tanpa air kelapa hijau, kasumba turatea tetap akan bekerja dengan baik. Keesokan harinya semua bintil cacar ane keluar di badan dan muka bersamaan turunnya demam dengan keringat yang banyak. Bintil cacar ane keluar selama 2-3 hari setelah timbulnya demam. Demam ane hilang saat semua bintil cacar sudah keluar. Secara ilmiah saya belum mendapatkan mekanisme kerja kasumba turatea serta kandungan bahan aktifnya untuk melawan penyakit cacar. Obat tradisional ini merangsang keluarnya bintil cacar. Bintil cacar itu harus menyembul keluar di permukaan kulit karena fatal akibatnya kalau bintil mengendap dalam tubuh. Cacar air yang tidak muncul bintilnya akan menyerang organ internal yaitu paru-paru dan saluran pernafasan. Kondisi seperti ini menyebabkan kematian dan bintilnya baru muncul saat penderitanya sudah meninggal dunia. Kasumba turatea dapat digunakan untuk segala umur, tidak punya efek samping karena bersifat medical herb


h.        Perawatan dan pengobatan yang dokter berikan adalah memberi salep Acyclovir 5% terhadap bentol sekitar 6-7x per hari. Selain itu, minum Acyclovir tablet 800mg sampai hari ke-5 masing-masing 5 tablet. Mual-mual ane sepanjang hari. Karena efek samping aciclivir memang mual-mual.  Paracetamol untuk demam. Tidak dianjurkan menggunakan antibiotic, karena cacar air disebabkan virus. Kecuali untuk benjolan yang terkena infeksi setelah melepuh. Tetapi itu masih bisa ditangan dengan Selalu bersihkan badan dengan antiseptik minimal 2x sehari, karena bila badan kotor maka virus akan gampang menyebar dan bisa terinfeksi kuman. Senantiasa jaga tubuh agar tetap kering dengan bedak Salycil penghilang gatal. Serta ketika mandi gunakan larutan PK atau kalium permanganat sebagai antiseptik yang bisa diperoleh diapotek.



ANJURAN BAGI PENDERITA CACAR
a. Jangan menggaruk karena bisa menyebabkan vesikel atau benjolan berair pecah yang meninggalkan lekukan dalam atau bisa terinfeksi.
b.   Jangan bercermin, Dengan melihat cermin maka kita akan merasa minder dan frustasi dengan bentol bentol yang ada. Padahal penyakit cacar adalah salah satu ujian yang ditimpakan pada kita, karena itu janganlah sedih, tetap bersyukur. Karena ketika seseorang sakit, dosa dosanya akan dibuang dan saat sembuh menjadi bersih kembali. Dengerin Ustad nih, 

Demikian tulisan ane. Penyakit cacar bagi ane sangat berkesan karena meninggalkan bekasnya. Hha. Tetap jaga kesehatan dan kebersihan. Jaga pola hidup agar system imun tetap bekerja dengan baik. Your health is your hand.


Dengan melihat cermin maka kita akan merasa minder dan frustasi dengan bentol bentol yang ada. Padahal penyakit cacar adalah salah satu ujian yang ditimpakan pada kita, karena itu janganlah sedih, tetap bersyukur. Karena ketika seseorang sakit, dosa dosanya akan dibuang dan saat sembuh menjadi bersih kembali. Dengerin Ustad nih,

Disalin dari : http://www.burung-net.com/2015/01/mitos-tentang-cacar-air-dan-hal-yang-harus-dihindari.html
Hargai penulis, jangan hapus sumber ini.

13 komentar:

  1. cacar air memang salah satu penyakit yang mudah untuk disembuhkan, namun penyakit ini tergolong penyakit yang cukup mengerikan.. karena jika kita terkena cacar air tentunya rasa kepercayaan diri kita akan hilang...
    addeliya

    BalasHapus
  2. Min maunanya ane lagi kena cacar, udah 4 hari, tapi kok kebapa tenggorokan saya ikut sakit ya makasihh😊

    BalasHapus
  3. info tambahan, kalau mau cepat kering, mandi pakai dettol dan setelah mandi oleskan dettol ke cacarnya 😊

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku lagi sakit cacar nih...serius dettol membantu? Wajahku banyak sekali cacar,,dan area sekitar cacar merah2 gtu kenapa yaa?

      Hapus
    2. Aku lagi sakit cacar nih...serius dettol membantu? Wajahku banyak sekali cacar,,dan area sekitar cacar merah2 gtu kenapa yaa?

      Hapus
    3. Aku lagi cacar terus mandi pake dettol eh malah makin banyak

      Hapus
    4. Aku udh hari ke 9 cacar ni. Merana ga bsa tdur deket baby ku 😭 Udh pada jadi keropeng gitu tpi msih ada bberapa yg lembek. Cacar nya memang bakalan keluar trus 2 smpai 3 hari.. nnti juga kering sndiri. Aku baru mau nyoba mandi pakai dettol antiseptik hri ini. Smoga segera kering semua bentol2 cacarnya

      Hapus
  4. Cara Mengobati Wasir - Seharus nya seseorang mengatur pola hidup yang benar agar tubuh tetap sehat dan jauh dari penyakit. namun, karena sekarang sudah banyak toko makanan yang menjual makanan yang enak dan juga instan sehingga banyak orang yang sering membeli nya, dan tidak mementingkan kandungan yang terdapat pada makanan tersebut, sehingga akan mengorbankan kesehatan nya sendiri, dan menimbulkan beberapa penyakit pada tubuh nya. salah satu penyakit yang dapat tumbuh di tubuh karena makanan yang tidak sehat dan kurang akan serat adalah penyakit wasir ambeien. Karena jika terus menerus mengkonsumsi makanan yang tidak sehat akan menimbulkan sakit sembelit. Penyakit sembelit merupakan awal gejala penyakit wasir ambeien.

    Jika Anda memiliki pertanyaan seputar penyakit kelamin yang anda rasakan, jangan ragu untuk bertanya pada kami karena isi konsultasi aman terjaga, privasi pasien terlindugi, dan anda bisa tenang berkonsultasi langsung dengan kami. Anda dapat menghubungi hotline di (021)-62303060 untuk berbicara dengan ahli Klinik Apollo, atau klik website bawah ini untuk berkonsultasi dengan ahli klinik Apollo.

    BalasHapus
  5. 2 minggu yg lalu saya kena cacar, skrng udah pada ngelopek dan bikin bopeng2 padahal ga pernah dikorek, dan yg bopeng2 cuma di kulit wajah doang. Pake salep apa ya? yg ada di apotek aja biar ga susah nyarinya..

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama, aku juga kena nih. udh 2 minggu dan masih ada yang lembek2 gitu cacarnya. Dan keropeng yang sudah kering itu malah cekung2, jadi takut nantinya bopeng �� aku pake masker jagung+madu dan nanti mau coba pake bio oil sama daun pegagan kalo ga salah. Review orang2 bagus sih. Semoga lekas sembuh ☺

      Hapus
    2. Aku minum kolagen mbak selama sakit cacar dan dirutinin. Kalau masih bopeng mending laseran aja mbak.

      Hapus
  6. Gw lagi kena cacat ini udah hari ke -5, rasanya kek orang paling jorok sedunia (walau cacar tetep mandi). Liat bintil2 begini kek orang gila yg hobinya nguprek di comberan. Muka jadi polkadot dikira goodtime berjalan!

    BalasHapus
  7. bioplacenton untuk jerawat Juga bagus dan tidak hanya untuk luka atau bekas luka bakar

    BalasHapus